Layana LogoDitulis oleh jihan alya | Diposting tanggal 07 Desember 2023

Framework Laravel : Pengertian, Fungsi, Manfaat, dan Kelebihan - Bagian 2

BerandaArtikelInfo TeknologiFramework Laravel : Pengertian, Fun...
Framework Laravel : Pengertian, Fungsi, Manfaat, dan Kelebihan  - Bagian 2

Layana.id - Framework Laravel ini merupakan sebuah framework yang sudah dikenal mempunyai fitur dan tools yang dapat membantu para developer dalam mengembangkan suatu web agar lebih mudah dirawat dan stabil. Framework ini berbasis pemrograman PHP yang bisa dipakai dalam proses pengembangan suatu webiste agar lebih maksimal. 

Framework Laravel ini menggunakan struktur MVC (Model View Controller). MVC ini mempunyai arti yaitu suatu model aplikasi yang dapat memisahkan antara data dan tampilan berdasarkan komponen aplikasi. 

MVC ini juga membantu para pengguna Laravel agar menjadi lebih mudah dalam mempelajari Laravel. Selain itu, dapat membuat proses pembuatan aplikasi berbasis website menjadi lebih cepat. 

Setelah mengetahui pengertian dari Laravel, selanjutnya kami akan memberikan informasi mengenai fungsi, manfaat, dan kelebihan dari Laravel. Yuk simak artikel ini sampai selesai ya.

Fungsi Laravel 

Framework ini dikenal sebagai framework yang mempunyai fitur lengkap. Dengan begitu, maka Laravel ini mempunyai fungsi dalam membantu proses pembuatan website, agar pengembangannya menjadi lebih maksimal. Selain itu, perusahaan dapat menghemat biaya serta waktu, jika menggunakan framework Laravel. 

Hal ini dikarenakan, hanya fitur yang sedang dibutuhkan saja yang akan dibuat. Sedangkan, untuk fitur yang belum dibutuhkan akan dibuat pada saat masa pengembangan website tersebut.

Manfaat Laravel

Dalam hal proses pengembangan website Laravel mempunyai berbagai manfaat. diantaranya yaitu : 

1. Website bisa menjadi lebih mudah dikembangkan. 

2. Pada laravel terdapat namespace dan tampilan yang dapat membantu dalam mengorganisir serta mengatur sumber daya website. 

3. Proses pengembangan dengan menggunakan Laravel menjadi lebih cepat, sehingga dapat menghemat waktu. Hal ini dikarenakan Laravel bisa dikombinasikan dengan beberapa komponen dari framework lain dalam hal pengembangan website. 

Tools Andalan Laravel 

Ada 2 tools yang menjadi andalan Laravel, yaitu Artisan dan Composer. Kedua tools ini jarang dimiliki oleh framework lain. Lalu apa saja kegunaannya ? Simak penjelasan singkat berikut ini : 

1. Artisan 

Command line interface yang dimiliki oleh Laravel yaitu Artisan. Artisan ini mencakup sekumpulan perintah yang dapat membantu Anda dalam membangun suatu aplikasi web atau website. 

2. Composer

Salah satu tool yang di dalamnya terdapat kumpulan library dan dependencies adalah composer. Seluruh dependencies yang ada disimpan menggunakan format file composer.json, hal ini dikarenakan agar dapat file tersebut dapat dilokasikan di dalam folder utama website. Dengan begini, maka hal inilah yang menjadikan composer dikenal dengan dependencies management. 

Kelebihan Laravel 

Salah satu keputusan yang sangat penting dan dapat bergantung pada banyak faktor adalah dengan memilih framework PHP yang tepat untuk mengembangkan suatu aplikasi web. Framework PHP terbaik merupakan framework yang dapat memenuhi kebutuhan dan selaras dengan kebutuhan bisnis developer. 

Framework yang memberikan kemudahan dalam penggunaan serta mempunyai kualitas yang baik yaitu framework Laravel. Adapun kelebihan dari framework Laravel ini yaitu : 

1. Terintegrasi dengan mail service

2. Punya banyal library 

3. Terdapat tool Artisan 

4. Modul yang bersifat individu dan independen

5. Dilengkapi dengan testing untuk pengecekan

6. Menjauhi resiko kerentanan teknis web 

Nah, itu dia beberapa kelebihan yang ditawarkan oleh framework Laravel ini. 

Seperti yang sudah dijelaskan di awal tadi, bahwa framework Laravel ini dapat mempermudah dalam pengembangan suatu website serta menawarkan berbagai macam fitur - fitur unggul. Apakah Anda tertarik menggunakan framework yang satu ini ? 

Jangan lupa baca artikel Framework Laravel : Pengertian, Fungsi, Manfaat, dan Kelebihan - Bagian 1 ya, untuk mengetahui pengertian dari Laravel ini.

Bagikan
Cek Estimasi