Layana LogoDitulis oleh kristal | Diposting tanggal 31 Januari 2024

Beberapa Jenis Startup Health Care Potensial yang Jarang Dilirik di Tahun 2024

BerandaArtikelInfo TeknologiBeberapa Jenis Startup Health Care ...
Beberapa Jenis Startup Health Care Potensial yang Jarang Dilirik di Tahun 2024

Apakah masa kejayaan startup health care sudah meredup akibat selesai ya pandemi? Banyak pihak yang mempertanyakan hal tersebut, dikarenakan beberapa startup health care naik saat pandemi. Membangun startup health care di masa-masa seperti sekarang terasa sia-sia karena sudah banyak startup di bidang yang sama.

Meski begitu, kalau membahas mengenai startup health care, maka ada banyak bagian yang bisa dijangkau. Ada beberapa bagian dari health care yang masih belum banyak dilirik, padahal memiliki potensi yang sangat besar. Berikut Layana.ID akan membahas beberapa jenis startup Health Care yang jarang dilirik tetapi memiliki potensi besar.

Marketplace Skin Care

Siapa bilang health care hanya seputar kesehatan tubuh. Urusan skin care juga bisa masuk kategori ini. Saat industri skin care sedang naik-naiknya, terlebih banyak brand lokal yang mulai digemari, maka menciptakan marketplace khusus untuk skin care bisa menjadi alternatif yang menarik.

Apabila ada satu marketplace khusus untuk skin care, dan brandingnya juga dilakukan dengan baik, maka besar potensi keberhasilannya. Analoginya, orang-orang akan pergi ke toko listrik untuk membeli lampu, padahal di toserba juga berjualan lampu. Sama juga dengan marketplace. Di marketplace lain memang ada yang menjual skin care, namun apabila terdapat marketplace khusus skin care, maka pembeli cenderung menuju yang spesifik tersebut.

Untuk membuat marketplace skin care, Anda sebagai pihak yang mendirikan startup tinggal bekerjasama dengan berbagai brand skin care agar mau berjualan di sana. Setelah banyak brand bergabung, maka secara tidak langsung setiap brand tersebut juga akan mempromosikan marketplace yang Anda buat tersebut.

Meski demikian, apakah hanya brand official yang boleh berjualan, atau pengguna lain bisa juga berjualan, itulah yang harus dipikirkan sejak awal. Apabila hanya brand official yang berjualan, Anda bisa memberi klaim bahwa semua produk yang ada di marketplace tersebut memiliki jaminan asli. Meski begitu kekurangannya adalah tidak akan ada kenaikan signifikan transaksi karena hanya toko itu-itu saja yang berjualan. Beda cerita apabila siapa saja bisa berjualan skin care. Transaksi akan semakin banyak, akan tetapi perlu diperhatikan terkait kurasi produk yang diunggah para penjual.

Startup Pet Care

Salah satu bagian dari health care yang sangat potensial tentu saja adalah pet care. Platform terkait kesehatan binatang peliharaan akan sangat membantu. Platformnya bisa berupa sebagai sarana konsultasi dengan dokter hewan secara langsung, bisa membeli makanan binatang peliharaan via platform tersebut, bisa melakukan layanan grooming dari platform tersebut, dan masih ada banyak fungsi lainnya.

Startup yang Anda buat bisa juga berupa marketplace untuk jual beli makanan dan perlengkapan binatang peliharaan. Artinya Anda tidak perlu memiliki semua barang yang dijual, melainkan hanya menyediakan wadah bagi pet shop untuk berjualan di sana. Dengan demikian, pengguna bisa membandingkan harga dari masing-masing pet shop sebelum memutuskan untuk membeli dari pet shop yang mana.

Untuk membuat startup ini, Anda tinggal bekerjasama dengan beberapa pet shop, beberapa klinik dokter hewan, atau ke beberapa toko yang menjual kebutuhan binatang peliharaan. Selain itu, Anda juga bisa mempersempit lagi kategori startup ini menjadi pet care khusus kucing, khsusus anjing, atau khusus binatang peliharaan lain. Semakin spesifik, wajarnya akan semakin memiliki pengguna militan, meski risikonya jumlah pengguna juga tidak akan terlalu banyak.

Startup Rehabilitasi Kecanduan

Beberapa jenis startup health care yang sudah ada kurang menyoroti soal ini. Untuk lepas dari kecanduan terhadap obat-obatan, atau bahkan minuman beralkohol, itu butuh bantuan dari banyak pihak. Panti Rehabilitasi memang sudah ada di sana-sini, akan tetapi apabila ada satu startup yang membantu para mantan pecandu untuk lepas total dari kecanduan, maka akan sangat membantu.

Startup ini bisa digunakan untuk mereka yang sudah selesai dari Rehabilitasi tetapi ingin terus berkonsultasi secara intens, atau bahkan juga untuk mereka yang ingin mencoba berhenti kecanduan terhadap sesuatu. Kecanduan di sini bukan semata untuk kecanduan obat-obatan terlarang, melainkan segalak jenis kecanduan yang umum terjadi. Para pecandu biasanya akan sungkan bercerita ke teman-temannya, sedangkan berkonsultasi dengan psikolog atau pihak yang berkompeten, belum bisa mereka jangkau karena banyak hal.

Maka dari itu, dengan adanya startup ini, para pecandu yang ingin berhenti, bisa segera memulai langkah awal untuk merealisasikan Hal itu. Fitur konsultasi online dengan para pakar bisa membantu para pecandu judi, alkohol, rokok, atau jenis kecanduan lainnya, untuk perlahan-lahan lepas dari ketergantungan tersebut.

Bagaimana Cara Membuat Startup Terkait Health Care Tersebut?

Setelah mengetahui beberapa jenis startup seputar health care, sekarang Anda tinggal menentukan akan membuat jenis health care yang mana. Setelah semuanya dipersiapkan, maka tahapan berikutnya adalah membuat aplikasi untuk menunjang keberhasilan startup Anda. Untuk melakukannya, Anda perlu bekerjasama dengan software house atau vendor IT yang terpercaya dan memiliki reputasi baik. Salah satu vendor IT atau software house tersebut adalah Layana.ID. Kami adalah perusahaan software house yang sudah berdiri sejak 2016 dan telah membantu banyak bisnis baik besar maupun kecil, BUMN maupun swasta, dan nasional maupun international, untuk melakukan digitalisasi. Kami bisa membantu Anda merealisasikan semua ide digitalisasi perusahaan Anda. Ingin berkonsultasi terkait pembuatan startup health care terlebih dahulu? Jangan ragu untuk hubungi kami.

Bagikan
Cek Estimasi