Layana LogoDitulis oleh jihan alya | Diposting tanggal 14 Oktober 2023

Apa Saja Perbedaan Marketplace dan E-commerce ?

BerandaArtikelInfo TeknologiApa Saja Perbedaan Marketplace dan ...
Apa Saja Perbedaan Marketplace dan E-commerce ?

Layana.id - Dalam dunia bisnis baik marketplace maupun e-commerce, keduanya mempunyai peran penting untuk strategi bisnis yang bergerak dibidang online. Marketplace dan e-commerce mempunyai fungsi untuk menjangkau pasar agar penyebarannya lebih meluas. 

Jika penyebarannya bisa lebih meluas, maka potensi untuk berinteraksi dengan calon pembeli akan semakin meluas. Bisa dari dalam kota, luar kota, bahkan luar negeri. Hal ini juga sangat berhubungan erat dengan pengurangan biaya operasional dan pemasaran. 

Disamping itu, Marketplace dan e-commerce bisa membantu sebuah perusahaan untuk mempercepat proses pembayaran atau transaksi dan dapat memperbaiki pengalaman saat berbelanja. Dengan ini, marketplace dan e-commerce sangat baik dalam menjalankan strategi bisnis online. 

Marketplace dan e-commerce merupakan platform yang saat ini sering dipakai oleh individu maupun perusahaan untuk menjual jasa dan produk yang dilakukan secara online. Meskipun, terlihat mirip marketplace dan e-commerce ini mempunyai perbedaan. 

Kali ini kami akan membahas perbedaan antara marketplace dengan e-commerce. Berikut perbedaanya.

Pengertian Marketplace dengan E-commerce 

1. Pengertian Marketplace 

Marketplace adalah sebuah platform online yang menyediakan beberapa tempat untuk para penjual sebagai tempat untuk menjual jasa dan produk yang mereka tawarkan kepada calon pembeli. Contoh marketplace yang kita gunakan di kehidupan sehari hari yaitu : Shopee, Tokopedia, Bukalapak, dll.

2. Pengertian E-commerce 

E-commerce mempunyai singkatan electronic dan commerce, hal ini berfokus pada penjualan dan pembelian suatu layanan atau produk yang dilakukan secara online, baik itu melalui situs web atau platform lainnya. Contoh : Zara, Nike, Amazon, dll

Perbedaan Antara Marketplace dengan E-commerce

1. Model bisnis

Marketplace mempunyai model bisnis yang berfokus pada penghubungan para penjual dan pembeli yang menawarkan berbagai macam produk dan jasa yang ditawarkan dalam satu platform tersebut, sedangkan e-commerce mempunyai model bisnis yang berfokus pada penawaran jasa dan penjualan produk yang berasal dari merek tertentu atau dari satu perusahaan. 

2.Penanganan Transaksi 

Dalam hal penanganan transaksi sebuah marketplace mempunyai sistem setiap penjual bertanggung jawab atas transaksi yang mereka buat sendiri, sedangkan sebuah e-commerce mempunyai sistem dalam hal penangan transaksi yaitu semua sistem transaksi, baik itu pengambilan pesanan, hingga layanan pembayaran suatu produk atau jasa. 

3. Pengaturan Harga 

Perbedaan berikutnya adalah perbedaan dalam hal pengaturan harga. Untuk Marketplace harga jasa atau produk yang ditawarkan, biasanya ditetapkan dari masing - masing penjual. Sementara e-commerce untuk harga suatu jasa atau produk yang ditawarkan umumnya sudah ditetapkan oleh perusahaannya. 

4. Risiko Produk

Berikutnya ada risiko produk. Untuk marketplace, jika produk tidak sesuai maka umumnya ditanggung oleh penjual, sedangkan untuk e-commerce jika ada produk yang buruk, maka akan ditanggung oleh perusahaan. 

Itu dia perbedaan mengenai marketplace dan e-commerce. Keduanya sama - sama bagus untuk dijadikan strategi bisnis. Namun perlunya, untuk menyesuaikan platform yang akan dipakai dengan barang atau jasa apa yang akan dijual dan ditawarkan. Semoga bermanfaat. 

 

Bagikan
Cek Estimasi